Cara Installasi Wordpress CMS (Content management System)
Assalamualaikum sahabat semua ^_^
Kali ini saya akan menjelaskan tentang cara installasi content management system Wordpress di localhost
Wordpress merupakan cms yang sudah terkenal dan mudah untuk di pelajari, langsung saja kita bahas.
1. Bagi yang menginstall di localhost harus sudah terinstall xampp , wampp atau software virtual server sebagainya.
2. Buka phpmyadmin lalu buat sebuah database terlebih dahulu
3. Setelah itu letakan cms wordpress pada /htdoc untuk Xampp dan /www untuk wampp, jika belum memiliki cms Wordpress anda bisa download Di Sini
4. Panggil Folder Wordpress di localhost dan akan muncul tampilan seperti di bawah ini, lalu klik Create a Configuration File
5. Setelah itu muncul Setup Configuration lalu klik Let's go!
6. Setelah itu isikan Database , Username database , Password Database , Host database, Serta Tabel Prefix seperti di bawah ini lalu klik Submit.
7. Setelah Semua Selesai sekarang kita install Wordpress tersebut dengan mengklik Run the install
8. Setelah itu isikan Site tittle, Username , Password, dan E-Mail lalu klik Install Wordpress
9. Setelah itu coba login dengan mengetikan username dan password lalu klik login
10. Setelah itu masuklah kawan kawan di control panel dan kamu bisa manage posting, template dan sebagainya.
Dan inilah tampilan Default Wordpress kalian, hanya tinggal mengganti template dan posting
Sekian Tata cara installasi Wordpress mudah mudahan bisa bermanfaat bagi kawan kawan semua ^_^
No comments:
Post a Comment