Menu Utama

Tuesday 26 July 2016

Flash Firmware ESP8266 Menggunakan Linux

Sebelum melakukan flashing, pasang ESP8266 kepada arduino dengan posisi pin sebagai berikut :


Posisi pin adalah sebagai berikut :

  ESP8266  
    Arduino  
  Vcc  <====>        3.3v 
  GND <====>        GND 
  TX  <====>        1 (TX) 
  RX  <====>        0 (RX) 
  CH_PD  <====>        GND 
  GPIO0  <====>        3.3v 

Setelah itu pastikan linux yang kamu gunakan sudah terinstall python versi 2.7 atau versi yang lebih terbaru.

Selanjutnya install pyserial dengan menggunakan perintah berikut :
[code hl="1, 4, 7"]
sudo pip install pyserial[/code]
Setelah itu Download Esptool lalu ekstrak di /home

Masuk ke dalam direktori esptool yang sudah kita ekstrak tadi, lalu ketikan perintah berikut agar script python dapat dieksekusi :
[code hl="1, 4, 7"]
chmod +x esptool.py [/code]
Setelah selesai kita hanya tinggal melakukan flash dengan menggunakan perintah berikut pada :
[code hl="1, 4, 7"]
sudo ./esptool.py --port /dev/ttyACM0 write_flash 0x00000 AT22SDK100-2015-03-20-boot1.2.bin [/code]
Jika hasil yang ditambilkan seperti berikut, maka proses flash terlah berhasil

[code hl="1, 4, 7"]
Connecting . . .
Erasing flash . . .
Writing at 0x00000 . . . (100 %)
Leaving[/code]
Jika tidak berhasil coba ulangi kembali setiap bagiannya dengan teliti, barangkali ada bagian yang terlewatkan. Semoga berhasil :D

No comments:

Post a Comment

Recent Posts